Hangatnya Silaturahmi Purna Bakti Guru MAN Tarakan
Tarakan, 28 Oktober 2025 – Suasana haru dan hangat menyelimuti Ruang Guru MAN Tarakan pada Selasa (28/10) saat keluarga besar MAN Tarakan menggelar acara silaturahmi bersama Drs. Abdul Malik, guru yang akan memasuki masa purna bakti.
Pertemuan dipimpin langsung oleh Kepala MAN Tarakan, Dra. Hj. Iis Aisah Ahadyah, yang juga turut memberikan sambutan dan ucapan terima kasih atas pengabdian panjang selama bertugas di MAN Tarakan.
Dalam momen penuh kenangan itu, pak Malik —sapaan akrabnya— berbagi cerita perjalanan kariernya sejak awal bergabung hingga menjelang masa pensiun. Ia juga menyampaikan banyak nasihat dan motivasi bagi rekan-rekan guru agar tetap semangat dalam mendidik dan menginspirasi peserta didik.
Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi berbagi pengalaman dan cerita ringan antara bapak Malik dan para guru lainnya. Gelak tawa, canda, dan rasa haru berpadu, menandai eratnya hubungan kekeluargaan di lingkungan MAN Tarakan.
Menutup acara, Dra. Hj. Iis Aisah Ahadyah menyampaikan pesan dan doa agar bapak Malik senantiasa diberi kesehatan, kebahagiaan, dan keberkahan dalam menjalani masa purna tugas.
Kegiatan sederhana namun penuh makna ini menjadi bentuk apresiasi dan penghormatan bagi sosok guru yang telah berdedikasi dan memberi teladan bagi keluarga besar MAN Tarakan. (and)
                            
                            
                                            





