MAN Tarakan Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025 dengan Semangat Nasionalisme
Tarakan, 10 November 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional, keluarga besar MAN Tarakan melaksanakan upacara bendera dengan khidmat dan penuh semangat. Upacara tersebut berlangsung di lapangan MAN Tarakan dengan tema “Pahlawanku Teladanku: Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.”
Bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala Tata Usaha MAN Tarakan, Bapak Abdurrahman, S.E. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pentingnya meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan bangsa.
“Semangat juang para pahlawan harus terus kita hidupkan dalam diri kita masing-masing. Sebagai generasi muda, tugas kita adalah melanjutkan perjuangan mereka dengan belajar sungguh-sungguh, berbuat baik, dan berkontribusi untuk bangsa,” ujar Bapak Abdurrahman dalam amanatnya.
Seluruh peserta upacara, yang terdiri atas guru, tenaga kependidikan, dan siswa-siswi MAN Tarakan, mengikuti kegiatan dengan tertib dan penuh rasa hormat.
Dalam kesempatan tersebut juga dibacakan pesan-pesan dari 19 Pahlawan Nasional, yang berisi ajakan untuk menjaga persatuan, menumbuhkan semangat kebangsaan, dan berjuang demi kemajuan Indonesia.
Melalui peringatan Hari Pahlawan ini, diharapkan seluruh warga MAN Tarakan dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air serta meneladani semangat juang para pahlawan dalam kehidupan sehari-hari.






